LEBAK, BeritaKilat.Com – Kegiatan pekerjaan pembangunan betonisasi jalan Cikumpay – Ciparay yang berlokasi di Desa Mekarjaya Kecamatan Panggarangan dengan Nomor Kontrak: 604/101-PPK/SP/PJLK/DPUPR/APBD/2022 berjalan dengan baik sesuai perencanaan dan pengerjaannya sudah hampir rampung. Kamis 23 Juni 2022.
Proyek yang merupakan tidak lanjut dari permintaan warga ini hanya memperbaiki kerusakan dititik rawan dimana dananya dialokasikan dari anggaran pemeliharaan rutin Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Lebak. Hal ini dikatakan Kepala Dinas PUPR Kabupaten Lebak Irvan Suyatupika ketika ditemui wartawan di kantornya.
“Pekerjaan di ruas jalan cikumpay Ciparay merupakan tindak lanjut aksi demo masyarakat dikarenakan anggaran tahun 2022 tidak teranggarkan akhirnya untuk kemudahan akses pengguna jalan disepakati dengan masyarakat diperbaiki di titik - titik rawan melalui anggaran pemeliharaan rutin,” ungkap Irvan.
Menjawab keraguan warga masyarakat terkait adanya dugaan anggaran yang ditutup tutupi karena papan informasi kegiatan baru dipasang di akhir masa pemeliharaan, Kadis PUPR Kabupaten Lebak menjelaskan bahwa pemeliharaan rutin dilaksanakan dengan swakelola tipe 1 yang pengadaan barangnya melalui penyedia, sehingga papan informasi yang disampaikan berdasarkan wilayah. Ia juga menjelaskan ruas jalan tersebut saat ini sedang dalam proses usulan alih status kewenangan ke Pemprov Banten.
“Untuk selanjutnya ruas jalan tersebut sekarang dalam proses usulan alih status kewenangan ke Pemerintah Provinsi Banten,” pungkasnya. (Red)
Thanks for reading Jawab Keresahan Warga, PUPR Kabupaten Lebak Segera Selesaikan Jalan Cikumpay - Ciparay | Tags: Headline Lebak
« Prev Post
Next Post »
0 comments on Jawab Keresahan Warga, PUPR Kabupaten Lebak Segera Selesaikan Jalan Cikumpay - Ciparay
Posting Komentar