Ketua Apdesi Kecamatan bayah Apresiasi Quick Respon Tanggap Bencana Bupati Lebak Ke Lebak Selatan

November 24, 2021
Rabu, 24 November 2021

Caption: Kepala Desa Bayah Timur (baju putih) Rafik Rahmat Taufik, saat mendampingi Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, saat kunjungi abrasi di Jembatan Cimadur (Foto/Dok)

BAYAH, BeritaKilat.Com – Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya, kunjungi jembatan penghubung antara Desa Bayah Timur – Cimancak yang berlokasi di Kampung Sukajaya, Desa Bayah Timur, Kabupaten Lebak, Rabu (24/11/2021).

Dalam kunjungannya, Bupati Lebak mengecek langsung kondisi abrasi di jembatan itu. Abrasi sendiri sudah terjadi sejak akhir tahun 2020 kemarin yang diduga diakibatkan oleh meluapnya Sungai Cimadur, akibat intensitas hujan yang tinggi.

“Ini kondisi jembatannya masih kokoh kan? Tapi kalau dibiarkan, lama-lama kondisi jembatan bisa terancam. Makanya nanti akan kita usulkan ke pihak balai untuk dilakukan perbaikan,” ujar Bupati Lebak, disela kunjungannya.

Dalam kunjungannya, Bupati Lebak didampingi oleh sejumlah jajaran di Pemda Lebak, unsur pejabat dari Kecamatan Bayah dan dua kepala desa yakni Desa Bayah Timur dan Desa Cimancak.

Di tempat sama, Kepala Desa Bayah Timur Rafik Rahmat Taufik, yang turut mendampingi kunjungan Bupati Lebak mengatakan, bahwa untuk penanganan abrasi parah di Sungai Cimadur akan ditangani oleh Pemprov Banten melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).

“Sudah disurvei kemarin Bu (Bupati Lebak) oleh PUPR Banten. Insyaallah tahun depan akan ditangani. Namun, anggaran yang dialokasikan masih kurang, karena abrasinya panjang di Sungai Cimadur ini,” ujar Rafik.

“Nanti akan kita usulkan ke Balai, agar anggaran ditambah untuk penanganan abrasi di Sungai Cimadur,” jawab Bupati.

Disela kunjungannya, Bupati Lebakpun menekankan agar seluruh Desa di Kecamatan Bayah lebih giat dalam melakukan gerakan vaksinasi kepada warganya. Hal itu menurut Bupati harus digenjot, agar target warga yang divaksinasi di Kabupaten Lebak bisa tercapai.

“Pokoknya Jaro (Kepala Desa) di Kecamatan Bayah harus gencar ya ...lakukan vaksinasi massal, agar target warga divaksin di Kabupaten Lebak segera tercapai,” tukasnya.

Ketua Apdesi Kecamatan Bayah Rafik pun mengapresiasi upaya Bupati Lebak dalam menggalakan gerakan vaksinasi bagi seluruh warga di Kabupaten Lebak. Sementara kaitan kunjungan ke lokasi abrasi di Jembatan Cimadur, menurut Rafik, sebagai upaya cepat dari Bupati Lebak dalam merespon masukan dari warganya.

 “Saya mengapresiasi langkah cepat dari Bupati Lebak. Semoga Bupati Lebak terus diberikan kesehatan dan kekuatan dan tentunya tetap memberikan yang terbaik untuk seluruh warga di Kabupaten Lebak,” imbuhnya. (*/Red)

Thanks for reading Ketua Apdesi Kecamatan bayah Apresiasi Quick Respon Tanggap Bencana Bupati Lebak Ke Lebak Selatan | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 comments on Ketua Apdesi Kecamatan bayah Apresiasi Quick Respon Tanggap Bencana Bupati Lebak Ke Lebak Selatan

Posting Komentar

Translate