Penuhi Janjinya PPWI dan FK-LSM Lebak Kembali Sambangi Ponpes Nur Al-Ibtidaiyah Cikulur dalam Jum’at Berkah

Maret 18, 2022
Jumat, 18 Maret 2022

 


LEBAK, BeritaKilat.Com Tim Jum’at berkah PPWI dan FK-LSM Lebak kembali menyambangi Pondok Pesantren Nur Al-Ibtidaiyah di Desa Muara dua Kecamatan Cikulur Kabupaten Lebak dengan membawa sejumlah nasi kotak, buku panduan belajar membaca alquran ‘Iqra’, beras, dan santunan kepada santri yatim piatu yang bermukim di pondok pesantren tersebut. Jum’at 18 Maret 2022.

Pengasuh pondok pesantren Nur Al-Ibtidaiyah KH. Dedi didampingi istrinya Ustadzah Siti Ma’sumah saat menerima kedatangan para pencari berkah dari PPWI dan FK-LSM Lebak, mengucapkan terimakasih serta rasa syukur yang tak terhingga telah mendapat kehormatan dikunjungi dan bersilaturrahmi dengan organisasi pers PPWI dana Forum Komunikasi LSM Lebak.

“Terimakasih dan selamat datang kami ucapkan kepada PPWI dan FK-LSM Lebak yang kembali berkenan singgah di pondok pesantren kami, dan Alhamdulillah kebutuhan ‘Iqra’ sebagai panduan bacaan alquran para santri kami terima dengan baik, semoga apa yang telah diberikan dan perhatiannya terhadap para santri yang ada disini mendapat balasan yang berlipat ganda dari Allah.SWT. aamiin ya robbal alamin,” ujar KH. Dedi dalam kata sambutannya.

Dipihak lain, Abdul Kabir, Ketua PPWI Lebak mengatakan, pihaknya akan selalu berusaha membantu kebutuhan para santri di pondok pesantren Nur Al-Ibtidaiyah meski dengan segala keterbatasan, tetapi dirinya yakin akan banyak lagi orang – orang yang peduli dengan pendidikan berbasis ponpes tradisional salafi seperti ponpes ini.

“Semoga bukan hanya kami yang peduli dengan ponpes ini, apalagi disini banyak santrinya yang berstatus Yatim dan Yatim Piatu yang notabene anak anak kita semua, tadi juga kami sudah kontak Humas Kanwil Kemenag Banten untuk bisa membantu kebutuhan alquran dan Iqra yang masih kekurangan disini, semoga saja mereka juga bisa membantu meringankan kyai dalam mencukupi kebutuhan bahan bacaan tersebut,” kata Abdul Kabir.


Senada dikatakan Yayat Ruyatna Ketua FK-LSM Lebak, selaku sosial kontrol yang lahir dari masyarakat, FK-LSM Lebak sekuat tenaga akan berusaha mengupayakan kebutuhan – kebutuhan yang menjadi prioritas dipesantren ini.

“Pak Kyai mengasuh begitu banyak anak – anak yatim, insya Allah kami siap membantu dan akan berusaha sekuat tenaga dalam mengupayakan kebutuhan para santri, do’akan kami FK-LSM dan PPWI Kabupaten Lebak dapat terus berbuat untuk kemajuan dan kebaikan daerah ini,” pungksnya. (Kur)

 

 

 

 

 

Thanks for reading Penuhi Janjinya PPWI dan FK-LSM Lebak Kembali Sambangi Ponpes Nur Al-Ibtidaiyah Cikulur dalam Jum’at Berkah | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 comments on Penuhi Janjinya PPWI dan FK-LSM Lebak Kembali Sambangi Ponpes Nur Al-Ibtidaiyah Cikulur dalam Jum’at Berkah

Posting Komentar

Translate