Percantik Kota Rangkasbitung, Berikan Kesempatan PKL Pasar Rangkasbitung Akan Direlokasi Setelah Lebaran

Maret 23, 2022
Rabu, 23 Maret 2022

 

LEBAK, BeritaKilat.Com – Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan berencana mepercantik dan merelokasi Pedagang Kaki Lima (PKL) pasar Rangkasbitung,  Orok Sukmara Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan mengatakan, Stasiun Kereta Api Rangkasbitung yang berada tepat disisi selatan pasar, akan menjadi prioritas karena sebagai salah satu ikon dan menjadi Pintu Masuk warga luar Kabupaten Lebak, disamping wilayah lain seperti para pedagang yang mangkal di sekitar jalan Sunan Kalijaga.  

 

“Stasiun Rangkasbitung sebagai pintu masuk masuk kota, tentunya menjadi jendela bagi warga masyarakat dari luar Rangkasbitung merupakan pandangan pertama mereka melihat Kabupaten Lebak pada umumnya, jadi sesuai intruksi Bupati kita percantik dan pintu masuk itu agar terlihat indah dipandang,” ungkap Orok Sukmara.

 

Saat ini kata Orok, pemerintah daerah sudah menyiapkan Detail Engineering Desaign (DED). Diharapkan, relokasi ke pasar yang baru bisa dilaksanakan. Dalam rapat bersama PKL pada 26 Februari 2022 lalu di pasar Rangkasbitung, Orok juga menyampaikan bahwa dasar dari penertiban ini adalah implementasi dari Perda nomor 10 tahun 2018 dan perda nomor 5 tahun 2020 atas perubahan perda nomor 8 tahun 2016.

 

“Hal ini sudah sesuai dengan Peraturan daerah Kabupaten Lebak Nomor 10 Tahun 2018, Tentang Penataan dan Pemberdayaan Pedagang Kaki Lima PKL, dan Peraturan daerah Kabupaten Lebak No 5 tahun 2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2016 Tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten Lebak, kami harapkan semua dapat mematuhi peraturan dan perundang-undangan yang berlaku,” Tegas Kepala Disperindag Orok Sukmara dalam rapat bersama PKL, sabtu (26/02/22) dilansir dari laman resmi Disperindag Kabupaten Lebak.

 

Namun disisi lain, para pedagang yang jumlahnya mencapai 867 orang tersebut, meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak menunda penertiban yang dilakukan oleh satpol PP senin (21/03/22).

 

"Kami bukan mau melawan pemerintah, bukan. Kami cuma minta penangguhan waktu saja sampai lebaran, karena ini kan mau menghadapi puasa, itu saja,"ujar salah seorang pedagang.

 

Sementara itu, dilansir dari bantennews.co.id, Kasatpol PP Kabupaten Lebak, Dartim mengatakan pembongkaran hari ini (21/03/22) ditangguhkan dan akan dilakukan setelah Lebaran.

 

“Sesuai dengan aspirasi para pedagang, kita akan tangguhkan pembongkaran lapak sampai tanggal 10 Mei 2022, jika sampai tanggal yang ditentukan para pedagang tidak mau membongkar sendiri, maka kami (Satpol PP) yang akan membongkarnya,” kata Dartim.

 

Ia menjelaskan, jika para pedagang dan Satpol PP beserta Disperindag Lebak membuat perjanjian di atas materai untuk bisa dipindah setelah Lebaran.

 

“Jika dalam jangka waktu yang telah ditentukan para pedagang tidak membongkar sendiri lapaknya, maka anggota

Satpol PP lah yang terpaksa akan membongkarnya,” pungkasnya. (Red)

Thanks for reading Percantik Kota Rangkasbitung, Berikan Kesempatan PKL Pasar Rangkasbitung Akan Direlokasi Setelah Lebaran | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 comments on Percantik Kota Rangkasbitung, Berikan Kesempatan PKL Pasar Rangkasbitung Akan Direlokasi Setelah Lebaran

Posting Komentar

Translate