Prof. Dr. KH. Mahmud, M.Si Rektor UIN Bandung Sambut Kerukunan Umat Beragama Bersama Dandim di Kabupaten Bekasi

Mei 16, 2022
Senin, 16 Mei 2022

 


BEKASI, BeritaKilat.Com - Indonesia merupakan masyarakat majemuk yang memiliki beragam agama, suku, adat, dan budaya. Oleh sebab itu, kehadiran Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dengan segala aktivitasnya guna memperkuat toleransi dan kerukunan antarumat beragama di Indonesia diharapkan menjadi inspirasi kerukunan umat beragama dunia. 

Seperti halnya kegiatan Halal Bihalal Kerukunan Umat Beragama FKUB yang diselenggarakan di Gedung Swatantra Wibawa Mukti Pemda Kabupaten Bekasi Komplek Pemda Kabupaten Bekasi Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kab. Bekasi Senin 16/5/2022

Dengan Mengedepankan Tema Kita semua Saudara Dalam Bingkai Pancasila acara tersebut di hadiri langsung oleh Letkol Inf Muhamad Horison Ramadhan (Dandim 509/Kab. Bekasi) mewakili Pangdam Jaya Jayakarta, Letkol Inf Robinson Tallupadang S.IP. MH (Kasi Ter Korem 051/Wkt) mewakili Danrem 051/Wkt, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan S.I.K, M.Si, (Kapolres Metro Kab. Bekasi), H. Ahmad Marjuki, SE. MM (Plt Bupati Kabupaten Bekasi, KH. Moh. Attholilah Mursjid, SE , M.Si (Ketua FKUB Kab. Bekasi), Prof. Dr. KH. Mahmud, M.Si (Rektor UIN Bandung)Drs.H. Ahmad Sanuchri, SH. MM Kepala Dinas Kementerian Agama Kab. Bekasi)K.H Amin Noer (Ketua MUI Kab. Bekasi), Perwakilan dari tiap - tiap Agama (Islam, Katolik, K.Protestan, Hindu, Budha, dan Konghucu).

Para Tokoh Masyarakat Kabupaten Bekasi, Kapten Inf Sayute Danramil 12-Serang Baru, AKP Awang Parikesit, S.I.K (Kapolsek Cikarang Pusat), Letda Arm Dikin (Danunit Kodim 0509/Kabupaten Bekasi)

Ketika Membuka acara Silaturahmi Halal Bihalal Kebangsaan tersebut di mulai di awali dengan Lantunan Ayat Suci Al-Quran oleh KH. Imam Mulyana Al Budry.

Sementara KH. Moh. Athoillah Mursjid, Ketua FKUB Kabupaten Bekasi dalam sambutannya Mengucapkan

salam sejahtera bagi kita semua, yang saya hormati plt Bupati, Danrem 051/Wkt atau yang mewakili, juga Dandim 0509, serta Kapolres Metro Bekasi, dan seluruh tamu undangan." Sebutnya

Permohonan maaf Pangdam Jaya dan Danrem 051 Wkt tidak bisa hadir pada hari ini dikarenakan ada tugas khusus, Namun patut kita syukuri Pelantikan pejabat dan pengurus FKUB Kabupaten Bekasi periode 2022-2027 sudah di tandatangani, FKUB bekerja sama dengan seluruh Kawasan, dan akan membangun seluruh tempat ibadah dari seluruh agama, dan semoga program ini berjalan dengan baik, dan kiranya ke depan kerukunan antar umat beragama dalan terjalin dgn baik, Terang Ketua FKUB Kabupaten Bekasi.

Selanjutnya Dandim 0509 Kabupaten Bekasi Letkol Inf Muhamad Horison Ramadhan, Yang mewakili Pangdam Jayakarta dalam amanatnya Mengucapkan Assalamualaikum, salam sejatera, om Swasti wastu, salam Pancasila, yang saya hormati, plt Bupati, Forkopimda, Ketua FKUB, Kepala kementerian agama, tokoh agama dan seluruh tamu undangan. Saya mewakili Pandam Jaya, mengucapkan selamat hari raya idul Fitri 1443 H, dan selamat hari raya Waisak."  Ucap Perwira Kodim Kabupaten Bekasi

Harapannya Dandim Melalui acara ini, kiranya kerukunan antar umat beragama dapat terjalin dgn baik dan senantiasa Cinta Pancasila, dan FKUB harus dapat mendorong kerukunan antar umat beragama, mungkin itu saja, terima kasih, dan salam Pancasila ," Jelas Dandim 

Kemudian Berjalannya Sambutan H. Ahmad Marjuki, SE MM Plt Bupati Kabupaten Bekasi, usia mengucapkan salam

Kepara yang terhormat Danrem 051 atau yang mewakili, unsur Forkopimda Kan. Bekasi, Rektor UIN Bandung, para pengurus FKUB dan para Tokoh agama dan tokoh Masyarakat. Juga kepada semua Tamu undangan, Pertama-tama marilah kita Panjatkan fuji syukur Ke hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, atas limpahan Rahmat dan Ridho Nya.

Saya sebagai PLT Bupati Bekasi mengapresiasi atas kinerja TNI - POLRI dalam menjaga Kondusifitas di Kabupaten Bekasi, dan hingga kita dapat melaksanakan Halal Bihalal antar beragama.

Pada hari ini kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat Walafiat, dalam rangka silaturahmi dalam pelaksanaan kegiatan Halal Bihalal Kebangsaan Kabupaten Bekasi tahun 2022 yang diprakarsai oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kab. Bekasi." Paparnya PLT Bupati Bekasi

Sebentar lagi masa jabatan saya akan berakhir, mohon di bukakan pintu maaf bagi saya dan keluarga, terima kasih," imbuhnya.

Selanjutnya acara diisi dengan Ceramah oleh Prof. Dr. KH. Mahmud, M.Si Rektor UIN Bandung, dalam Tausiyahnya Beliau Mengajak untuk

Cinta Pancasila dan memahami arti Pancasila serta Butir-butir nya, Jaga Keamanan NKRI

Menjaga Kerukunan sesama antar umat Beragama (Islam, Katolik, Protestan, Hindu, Budha, dan Konghucu) dan 

Hidup sesama harus saling membantu satu sama lain.

Ucapan salam dan terimakasih atas undangannya saya terima atas kepercayaan dalam rangka kegiatan Halal Bihalal Kerukunan Umat Beragama di Kabupaten Bekai juga para Forkompinda maka dari itu mari kita ciptakan kerukunan keberagamaan umat beragama," Himbauannya KH. Mahmud

Kita dalam kegiatan ini adalah sebagian kekompakan sinergitas kita dalam menjaga keamanan NKRI di negara kita ini sehingga kita dapat bersinergi terutama kepada Bapak Kepolisian dan TNI yg sudah menjaga keamanan Negara Bangsa kita ini menjadi kondusif, karena semua ini adalah sudah ada kepercayaan serta perintah dari Agama dengan rasa cinta dan rasa sayang sehingga dapat tumbuh kepada kita semua atas Tuhan yang maha Esa dengan kedamaian dan kerukunan maka dari itu keragaman kerukunan antar umat beragama adalah bersama yaitu seperti Muslim,Kristen,Hindu Budha serta Khonghucu bisa bersatu dan saya yakin bangsa kita akan terjamin kekuatan yg utuh terhadap kepentingan Bangsa Indonesia." Tambahnya 

Kata Rosul wahai umatku jangan kamu perbedakan perdebatan dalam memerankan keyakinanmu dan apa bila ada perdebatan dalam hal ini maka peran Forkompinda dengan FKUB untuk mencari terbaik dalam kerukunan Umat Beragama karena Rosul juga begitu menghargai antar kerukunan Umat Beragama dengan hal kecil secara kebersamaan dalam rangka setiap kegiatan umat beragama, secara bersinergi dalam bentuk keamanan ketika para umat beragama dapat membantu keamanan setiap pelaksanaan umat beragama dalam kegiatannya masing-masing." Tandasnya KH. Mahmud

Mari kita bangun kerukunan antar umat beragama di kabupaten Bekasi dengan kebhinekaan karena di Kabupaten Bekasi kita perlu sinergitas dalam kerukunan keberagamaan sebagai simbol kekompakan dan kebersamaan sekian terimakasih," tutupnya (**)

Thanks for reading Prof. Dr. KH. Mahmud, M.Si Rektor UIN Bandung Sambut Kerukunan Umat Beragama Bersama Dandim di Kabupaten Bekasi | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 comments on Prof. Dr. KH. Mahmud, M.Si Rektor UIN Bandung Sambut Kerukunan Umat Beragama Bersama Dandim di Kabupaten Bekasi

Posting Komentar

Translate