SERANG, BeritaKilat.Com – Pemerintah Desa Damping Kecamatan
Pamarayan Kabupaten Serang, menyalurkan
Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk Bulan April- Mei dan
Juni Tahun 2022 yang dilaksanakan di Aula
Desa Damping, kegiatan berjalan dengan aman tertib dan mengedepankan protokol kesehatan
yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Rabu (10/08/2022).
Berdasarkan informasi yang di dapatkan dari Darmin, Pjs
Kepala Desa Damping, Pencairan BLT-DD ini mengikuti anjuran pemerintah yang
masih menerapkan salahsatu program bantuan yang bersumber dari Dana Desa, hal ini
dalam upaya menekanan dampak pandemi Covid-19, terutama warga kurang mampu dan yang belum tersentuh bantuan dari pusat.
“Anggarannya bersumber dari Dana Desa Damping, jadi kita
keluarkan sekaligus 3 bulan yakni April, mei dan juni 2022,” ucap Darmin.
Kegiatan juga dihadiri oleh ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Pendamping
desa Dan babinsa kec. Pamaryan.
Darmin Pjs.Kepala Desa Damping dalam kesempatan ini saat di
wawancara menghimbau kepada seluruh
masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan, serta tetep berwaspada dan
selalu menjaga kesehatan dalam kondisi apapun.
“Penyaluran BLT-DD pada tahap ini untuk periode bulan April,
Mei dan juni yang diberikan kepada 110 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Setiap
KPM menerima uang tunai sejumlah Rp 900 ribu rupiah, dengan adanya Bantuan BLT-DD
ini semoga bermanfaat untuk masyarakat kurang mampu terutama perekonomian di masa
pandemi ini,” terangnya.
Ditemui awak media, salah seorang penerima BLT DD Damping bernama Atih (35) berasal dari Kampung
Tari Kolot mengatakan bahwa, dirinya sangat terbantu dengan dengan adanya
Bantuan BLT-DD yang di salurkan oleh
Pemerintah Desa Damping, dan ia berharap dirinya selalu mendapat bantuan
seperti ini disaat kondisi ekonomi sedang susah.
“Alhamdulillah pak dapat bantuan, semoga saja saya akan dapat
terus bantuan seperti ini disaat usaha suami sedang susah,” ungkapnya.
Thanks for reading Penyaluran BLT DD Tahun 2022 Desa Damping Priode April Mei Dan Juni Berjalan Kondusif | Tags: Headline Serang Raya
« Prev Post
Next Post »
0 comments on Penyaluran BLT DD Tahun 2022 Desa Damping Priode April Mei Dan Juni Berjalan Kondusif
Posting Komentar