SERANG, BeritaKilat.Com - Karang Taruna Desa Bojong Catang,Adakan Santunan anak yatim-piatu Di Kantor Desa Bojong Catang kecamatan Tunjung Teja Kabupaten Serang. Rabu, (19/04).
Kegiatan ini dikoordinir oleh Yusti Baijuri Divisi keagamaan. Dalam Sambutannya koordinator bidang keagamaan ini mengatakan, dengan danya kegiatan santunan ini menurutnya sangat bagus karena hal ini bagian ajaran Rosulullah sebagaimana diriwayatkan dalam sebuah hadits yang berbunyi: “barang siapa yang merawat dan membina serta memberi dengan kasih sayang pada anak yatim maka bersama dengan aku”. ucapnya.
Ditempat yang sama Didi Haryadi Ketua Karang Taruna mengatakan, terkait kegiatan santunan anak yatim piatu ini sebagai ketua karang taruna mengajak kepada semua pengurus agar di setiap kegiatan yang berhubungan bidang keagamaan harus diperhatikan dan diprioritaskan untuk anak yatim piatu.
"Karena memuliakan anak yatim kita dapat pelajaran rasa kepedulian sesama manusia dan menimbulkan nilai nilai berbagi sesama," katanya.
Ketua Katar Bojong Catang ini juga mengajak kepada anak yatim yang hadir dalam acara tersebut untuk mendoakan para donatur yang telah membantu menyisihkan rizkinya agar selalu didekatkan rizkinya dan dibalas Allah SWT.
Adapun anggaran yang didapat yaitu hasil kolektif para pengusaha di wilayah desa bojong catang, masyarkat desa bojong catang ataupun luar desa bojong catang serta seluruh anggota karang taruna di wilayah desa bojong catang ikut serta berpartisipasi untuk santunan anak yatim-piatu.
"Karena bagaimanapun memuliakan anak yatim piatu akan membuat kita juga dimulyakan Allah swt Amin. Kami segenap pengurus anggota karang taruna berterima kasih kepada para donator, kami selaku pengurus karang taruna hanya menyalurkan atau memfasilitasi pemberian dari darmawan/i yg telah membantu di acara tersebut," tutup Didi
Seirama dengan Didi sambung Ahmad Dani Kepala Desa Bojong Catang, "Alhamdulillah Dua kegiatan sudah terlewati oleh pengurus Karang Taruna Desa Bojong Catang yang perdana yaitu Ramadhan Futsal Cup, disambung dengan santunan anak yatim-piatu yang berjalan dengan lancar. Semoga kegiatan ini bisa berkelanjutan pada momentum hari suci Ramadhani dan kepada berbagai pihak yang telah membantu menyisihkan rizkinya semoga diberikan keberkahan atas hartanya dan semoga ini bisa bermanfaat bagi para yatim piatu," pungkasnya (Pian)
Thanks for reading Bakti Sosial Katar Bojong Catang Bagikan Santunan Kepada Yatim Piatu | Tags: Headline Serang Raya
« Prev Post
Next Post »
0 comments on Bakti Sosial Katar Bojong Catang Bagikan Santunan Kepada Yatim Piatu
Posting Komentar