KPUD Kabupaten Lebak Gelar Acara Pelantikan PPS Dan Apel Siaga Badan Ad-Hok Pilkada 2024

Mei 26, 2024
Minggu, 26 Mei 2024

 

Keterangan Foto : Ketua KPU Lebak Dewi Hartini (kiri) secara simbolis melantik anggota PPS se-Kabupaten Lebak 

LEBAK, BeritaKilat.com - Sejumlah 1035 anggota Panitia Pemilihan Suara (PPS) dari seluruh Kecamatan Se- Kabupaten Lebak dilantik Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Lebak, Dewi Hartini, bertempat di Alun - Alun Kabupaten Lebak Jalan Abdi Negara Kota Rangkasbitung. Minggu 26 Mei 2024.

Ketua KPU Lebak dalam sambutannya berpesan agar para anggota PPS untuk selalu berpegang teguh dengan sumpah dan janji yang telah di ikrarkan hari ini. 

“Jangan pernah tergoda dengan sesuatu yang akan menodai nilai – nilai demokrasi serta amanat yang diberikan oleh masyarakat kabupaten Lebak dalam menyelenggarakan pilkada yang jujur dan adil langsung umum bebas rahasia,” ujar Dewi Ketua KPU Lebak.

Senada diungkapkan oleh Kepala Bidang Sumber Daya Manusia (Kabid SDM) KPUD Lebak, Iim Muhaemin ketika diwawancarai Wartawan usai kegiatan terkait SDM PPS yang kebanyakan terbilang baru, pihaknya dalam waktu dekat akan melakukan pembekalan untuk para PPS di tiap Kecamatan. 

"Tapi yang pertama dilakukan dalam tahapan ini adalah dibentuknya sekretariat di masing - masing Desa, dan harapan kami, meskipun diisi dengan wajah - wajah baru kami optimis setelah terbentuk sekretariat para anggota PPS, mereka dapat bekerja dengan baik sesuai dengan komitmen kami sebagai penyelenggara pada Pilkada 2024" Imbuh Iim. 

Keterangan Foto: Ketua KPU Lebak didampingi Kabid SDM Iim Muhaemin ketika diwawancarai Wartawan 

Sementara itu, Komisioner KPU provinsi Banten Agus mewakili Ketua KPU Banten mengingatkan, agar seluruh anggota PPS se-kabupaten Lebak yang berjumlah 1035 orang untuk menjaga marwah dan nama baik lembaga. 

"Lakukan koordinasi, konsultasi dan konsolidasi kepada pimpinan apabila menemukan permasalahan. Tanggal 5 nanti akan dilaksanakan pemutakhiran data untuk itu segera membuat sekretariat dan berkoordinasi dengan semua pihak, dengan Kepala Desa, Kepolisian, TNI dan semua unsur yang terkait," ucap Agus. 

Acara ditutup pentas seni pencak silat dan doa bersama di pimpin oleh Ketua Majelis Ulama Kabupaten Lebak. (Gus/Res/red) 



Thanks for reading KPUD Kabupaten Lebak Gelar Acara Pelantikan PPS Dan Apel Siaga Badan Ad-Hok Pilkada 2024 | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 comments on KPUD Kabupaten Lebak Gelar Acara Pelantikan PPS Dan Apel Siaga Badan Ad-Hok Pilkada 2024

Posting Komentar

Translate